Desain Interior Palembang – Jenis Roster

Jenis-jenis roster dibedakan berdasarkan material yang digunakan. Masing-masing material memiliki keunggulan dan kekurangan tersendiri yang harus dipertimbangkan. Apa saja jenisnya?

Roster Beton

Roster beton adalah salah satu jenis roster yang menjadi favorit dan banyak digunakan saat ini. Selain dijadikan lubang angin, coraknya yang unik dapat dijadikan penambah estetika rumah.

Roster beton sendiri memiliki bentuk seperti bata yang dilubangi di bagian tengahnya. Hollow atau rongga tersebut berfungsi efektif untuk menghalau teriknya sinar matahari, menyalurkan udara sejuk, dan menciptakan aksen unik untuk hunian.

Pins bisa menggunakan dinding roster beton pada fasad bangunan untuk hasilkan visual bayangan yang unik, serta memanfaatkannya sebagai dekorasi interior sebagai partisi antara bagian indoor dan outdoor di hunian.

Baca Juga: Apa Itu Laminate Flooring?

Roster Tanah Liat

Tak hanya roster dari beton, tanah liat pun dijadikan favorit banyak orang sebagai roster. Kesannya yang eksotis dengan warna cokelat tentu akan menambah keindahan rumah.

Sebagian besar, dinding roster tanah liat diterapkan sebagai di pintu depan sebagai bagian dari pagar. Kendati demikian, kamu bisa menggunakannya pada bagian interior karena sanggup hasilkan kesan eksotik nan artistik.

Namun, kelemahan tanah liat cenderung cepat pudar karena tak bisa dilapisi dengan cat.

Roster GRC

Glassfibre reinforced concrete atau GRC merupakan dinding roster modern yang bisa dibentuk dalam berbagai motif dan pola berkat produksinya yang memanfaatkan mesin.

Karakter GRC kokoh, ringan dan tahan lama, menjadi kelebihannya. Pins bisa memilih GRC yang disesuaikan dengan konsep hunian untuk digunakan pada bagian eksterior seperti pagar ataupun di bagian interior sebagai partisi ruangan.

Roster Batako

Jenis roster ini mudah ditemukan di pasaran dengan harga terjangkau. Warna abu-abu yang hadirkan memberikan kesan minimalis dan unik. Roster batako lebih sering digunakan untuk di bagian luar rumah.

Kelebihan roster batako ini sangat bermanfaat bagi Pins yang memiliki hunian bergaya industrial karena dapat memberi kesan unfinished pada bangunan.

Roster Kayu

Ingin rumahmu memiliki kesan menyatu dengan alam dan menawarkan kesejukan? Pilihan roster bermaterial kayu. Tak hanya itu, roster kayu pun akan membuat tampilan rumah lebih modern dan minimalis.

Roster jenis ini bisa diaplikasikan di dalam ruang sebagai partisi antarruang. Namun, jika ingin memakai roster jenis ini, Pins harus siap akan serangan rayap. Pastikan Pins benar-benar merawatnya dengan baik, ya!

Roster Keramik

Permukaan keramik yang mengkilap memberikan kesan elegan pada roster ini. Namun, roster keramik memiliki harga yang relatif mahal dibandingkan bahan material lainnya. Keunggulannya, material ini memiliki banyak pilihan motif, pola dan warna.

Roster keramik dapat diaplikasikan untuk partisi dalam rumah. Sayangnya, roster ini rentan pecah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *